SINJAI. Babinsa Desa Songing, Koramil 1424-05/Sinjai Selatan, Kopda Akmal, bersama Staf Desa, mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSI), dan masyarakat setempat, melaksanakan kegiatan karya bakti dengan sasaran utama pembersihan Lapangan Sepak Bola. Kegiatan yang berlangsung di Dusun Tonasa, Desa Songing, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Selasa (04/02/2025)
Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan dapat digunakan oleh masyarakat untuk berbagai kegiatan olahraga, ini juga menjadi sarana untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Selain itu, kegiatan ini mengajarkan nilai kerjasama yang solid antara TNI, mahasiswa, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekitar.
Karya bakti ini tidak hanya sekadar pembersihan, tetapi juga sebagai upaya mempererat hubungan antara TNI, mahasiswa, dan warga. Kehadiran Babinsa dan mahasiswa KKN memberikan semangat baru bagi masyarakat untuk lebih aktif dalam menjaga kebersihan dan menjaga kelestarian lingkungan di sekitar mereka.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya kebersihan dan kerjasama dalam menjaga fasilitas umum. Selain itu, kegiatan seperti ini juga menjadi bagian dari pembinaan teritorial yang dilakukan oleh TNI untuk memperkuat hubungan antara aparat dengan masyarakat dalam rangka menciptakan lingkungan yang lebih baik dan sehat.