Klungkung,- Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan keterampilan pelayanan kesehatan, Puskesmas Banjarangkan I menggelar kegiatan Asesment Tingkat Keterampilan Kader Purwa/Madya/Utama, Selasa ( 25/02/25 ).
Kegiatan yang digelar di Ruang Rapat Kantor Desa Tohpati ini menghadirkan narasumber Puskesmas Banjarangkan I yang dipimpin dr I Wayan Agus Arisnawan yang dihadiri oleh Kepala Desa Tohpati beserta para Kader Dari Desa Tohpati, Desa Bumbungan dan Desa Nyalian yang mendapat pendampingan langsung dari pihak Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
dr I Wayan Agus Arisnawan menyampaikan bahwa dalam kegiatan Asesment Tingkat Keterampilan Kader Purwa/Madya/Utama ini diprioritaskan pada Posyandu Primer ( Siklus Hidup ).
Kegiatan ini akan diisi dengan apa dan bagaimana Posyandu primer tersebut. Besar harapannya melalui kegiatan ini para Kader Posyandu dari Desa Tohpati, Bumbungan dan Nyalian bisa memahami Posyandu layanan Primer minimal samapi tingkat Purwa, “imbuhnya.
Sementara itu, Babinsa Tohpati Kopda Komang Puspantara mengatakan Kader Purwa adalah kader Posyandu yang diwajibkan menguasai 2 kompetensi dasar pengelolaan posyandu dan juga pelayanan Balita serta ditambah 1 kemampuan dasar lain yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kompetensi para kader Posyandu, sehingga kedepannya diharapkan pelayanan Posyandu dapat menjadi lebih baik dan memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat,”tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).