Bedah Rumah RTLH di Desa Wanagiri Capai 60%, Satgas TMMD Bersiap Lakukan Pengecoran

Tabanan – Program bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang menjadi salah satu sasaran fisik TMMD ke-123 Kodim 1619/Tabanan terus menunjukkan progres signifikan. Hingga saat ini, pembangunan rumah milik I Putu Sudiantara Giri (41) di Banjar Wanagiri, Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, telah mencapai 60%, Sabtu (08/03/2025).

Perwira Pengawas TMMD, Lettu Inf Muhamad Kayyun, yang memimpin kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa saat ini proses pembangunan memasuki tahap persiapan pengecoran bagian atas dinding atau sloof.

“Kami terus berupaya agar pembangunan rumah ini bisa selesai tepat waktu. Saat ini, tim tengah bersiap untuk melakukan pengecoran sloof agar struktur rumah semakin kokoh,” ujar Lettu Kayyun.

Selain keterlibatan Satgas TMMD, warga sekitar juga turut serta dalam proses pengerjaan, menunjukkan semangat gotong royong yang masih kuat di tengah masyarakat. Dengan kerja sama yang baik antara TNI dan warga, diharapkan program bedah rumah ini dapat segera rampung sehingga dapat memberikan hunian yang layak bagi penerima manfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *