JENEPONTO – Dalam rangka mendukung kestabilan harga pangan dan membantu petani, Babinsa Koramil 1425-02/Bangkala Kodim 1425 Jeneponto Sertu Arifuddin melaksanakan kegiatan pendampingan serap gabah oleh Bulog Kab. Jeneponto di wilayah Kelurahan Bulujaya Kecamatan Bangkala Barat Kabupaten Jeneponto. Jumat, (7/3/2025).
Kali ini Babinsa bersama Bulog Kabupaten Jeneponto Serap Gabah Petani dibeberapa lokasi yakni dilahan milik Bapak Leo Luas lahan : 60 are
hasil jual : 40 karung, Hj serang
Luas lahan : 90 are
hasil jual : 80 karung dan Pak Arsyad Dg Tola Luas lahan : 80 are hasil jual : 60 karung
Dalam Pantauan di lokasi, Bulog Kabupaten Jeneponto berhasil menyerap gabah sebanyak 10 Ton. Seluruh gabah tersebut dibeli dengan harga Rp 6.500 per kilogram sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.
Danramil 1425-02/Bangkala, Mayor Arm. Andi Irvan, mengatakan Serap gabah merupakan salah satu hal yang sangat penting bagi petani, terutama dalam memastikan harga jual gabah tetap stabil dan menguntungkan bagi petani.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga ketersediaan pangan nasional dan mendukung kesejahteraan petani, sehingga mereka tidak hanya bergantung pada harga pasar yang fluktuatif ujar Danramil.
“Diharapkan Dengan adanya koordinasi antara TNI AD melalui Babinsa dan instansi terkait, proses distribusi hasil panen petani berjalan lebih efektif dan efisien.
(Pendim 1425/Jeneponto.