Pelayanan Kesehatan Gratis: Satgas Yonif 614/RJP Peduli Kesehatan Warga Kampung Dabra

MEMBERAMO RAYA – Personel Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 614/RJP Pos Dabra melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga perbatasan papua Komplek Wamena, Kampung Dabra Distrik Memberamo Hulu, Kabupaten Memberamo Raya, Papua, Sabtu, (01/02).

Wadanpos Dabra Letda Ckm Bobby mengatakan, pemeriksaan kesehatan tersebut dilakukan untuk memastikan kesehatan warga perbatasan dengan adanya kondisi cuaca yang berubah – rubah.

“Kami ingin memastikan kondisi kesehatan masyarakat Kampung Dabra dengan adanya perubahan kondisi cuaca,” kata Letda Ckm Bobby.

Ia mengatakan, pemeriksaan kesehatan tersebut dilakukan secara rutin dengan mendatangi ke rumah warga. Dikatakan, untuk pemeriksaan kesehatan ini dipastikan gratis dan tidak dipungut biaya.

“Selain tugas pengamanan, kami juga memiliki tugas pembinaan teritorial khususnya kesehatan warga di kawasan perbatasan papua,” ujarnya.

Letda Ckm Bobby setelah melaksanakan pemeriksaan banyak warga yang menderita tekanan darah, demam dan batuk. Untuk itu, pihaknya sudah melakukan pemberian obat untuk menangani keluhan penyakit yang dialami masyarakat.

Salah satu warga Kampung Dabra Mama Marta (53) yang memeriksa kesehatannya kepada personel Pos Dabra merasa terbantu dengan adanya bapak Pos yang datang ke Kampungnya untuk periksa kesehatan warga.

“Terima kasih bapak TNI yang sudah peduli terhadap kesehatan warga Kampung Dabra, semoga Tuhan Memberkati,” ucap Bapak Pailo.

SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614).

Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *