Sukamara – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1014/Pbn tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga membawa dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan dan pembinaan mental anak-anak di wilayah sasaran.
Salah satu bentuk kepedulian tersebut terlihat saat personel Satgas TMMD berbaur bersama remaja masjid dalam kegiatan pengajian selama bulan Ramadhan di Desa Nibung, Senin malam (03/03/2025). Kehadiran mereka disambut dengan antusias oleh anak-anak yang merasa senang bisa berinteraksi langsung dengan para prajurit TNI.
Praka Deby, salah satu anggota Satgas TMMD, mengungkapkan bahwa momen ini menjadi wadah bagi TNI untuk lebih dekat dengan masyarakat, khususnya generasi muda.
“Interaksi edukatif ini sangat berkesan, anak-anak merasa nyaman dan senang bisa berbincang serta belajar bersama kami,” ujarnya.
Sementara itu, Ibu Wardah, salah satu warga Desa Nibung, mengapresiasi kehadiran Satgas TMMD yang membawa energi positif bagi anak-anak di desanya.
“Anak-anak selalu senang saat bertemu dengan anggota TNI. Mereka sering menghampiri Satgas TMMD, baik saat waktu istirahat maupun ketika ada kegiatan di desa ini,” ungkapnya.
Kepala Staf Kodim 1014/Pbn, Mayor Inf Sumarna, menegaskan bahwa keterlibatan personel TMMD dalam kegiatan keagamaan dan pendidikan adalah bagian dari komitmen TNI dalam membangun generasi emas yang cerdas dan berwawasan luas.
“Dengan pendekatan yang ramah dan menyenangkan, kami ingin menunjukkan bahwa TNI bukan hanya pelindung negara, tetapi juga sahabat bagi anak-anak dan masyarakat di daerah sasaran TMMD,” katanya.
Melalui program TMMD, TNI tidak hanya membangun fisik desa, tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat, menciptakan sinergi yang kuat dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan.