Pangkalan Bun – Kehadiran Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1014/Pbn di Desa Pulau Nibung, Kecamatan Jelai, bukan sekadar untuk menjalankan tugas pembangunan fisik. Lebih dari itu, mereka hadir untuk masyarakat, siap membantu dalam berbagai aspek kehidupan.
Pada Sabtu (22/02/2025), anggota Satgas TMMD tidak hanya fokus menyelesaikan pekerjaan infrastruktur, tetapi juga berbaur dengan warga, memberikan bantuan, serta menjalin komunikasi yang erat. Hal ini menjadi bukti nyata bahwa TMMD bukan hanya sekadar program pembangunan, tetapi juga bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan rakyat.
Beberapa anggota Satgas terlihat membantu warga dalam berbagai kegiatan, mulai dari mengangkut bahan bangunan, membantu perbaikan rumah, hingga sekadar berbincang mendengarkan keluhan masyarakat. Kehadiran mereka pun disambut hangat oleh warga setempat.
Dengan adanya interaksi langsung ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat. Semangat kebersamaan dan gotong royong terus terjalin, mencerminkan bahwa TMMD bukan hanya tentang pembangunan desa, tetapi juga membangun kedekatan antara TNI dan rakyat.