Tabanan – Sebelum memulai rangkaian kegiatan fisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123, Satuan Tugas (Satgas) TMMD Kodim 1619/Tabanan menggelar apel pagi di Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan, kamis (20/2/2025).
Apel pagi ini bertujuan untuk mengevaluasi progres pekerjaan, membagi tugas kepada masing-masing personel, serta memastikan kesiapan fisik dan mental prajurit dalam melaksanakan pembangunan infrastruktur, terutama pelebaran jalan yang menjadi fokus utama program TMMD kali ini.
Komandan Kodim 1619/Tabanan, Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, S.I.P., dalam arahannya menekankan pentingnya disiplin, kebersamaan, dan semangat gotong royong dalam menyelesaikan tugas. “Apel pagi ini bukan sekadar rutinitas, tetapi juga sebagai sarana koordinasi agar pelaksanaan TMMD berjalan optimal dan manfaatnya dapat segera dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya.
Usai apel, para prajurit Satgas TMMD bersama warga setempat langsung bergerak menuju lokasi pekerjaan untuk melanjutkan pembukaan dan pelebaran jalan yang akan meningkatkan aksesibilitas serta mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.
Program TMMD ke-123 di Tabanan tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga mencakup kegiatan non-fisik seperti penyuluhan kesehatan, pendidikan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat. Semangat kebersamaan antara TNI dan warga menjadi kunci sukses dalam percepatan pembangunan di daerah ini.