Semangat Swasembada Pangan, Koramil Banjarangkan Turun Sawah Tanam Padi Bersama

Klungkung,- Konsistensi Kodim 1610/Klungkung beserta jajarannya dalam rangka mendukung program ketahanan pangan di wilayah teritorialnya tak perlu diragukan lagi. Untuk mensukseskan program tersebut, berbagai upayapun terus digencarkan satuan dibawah kendali Dandim Letkol Inf Armen, S.Ag., M. Tr. (Han) ini.

Seperti halnya yang terlihat pagi ini, Senin ( 20/01/25 ) saat Koramil 1610-02/Banjarangkan ikut serta dalam gerakan tanam padi di Subak Lepang Dusun Lepang, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan.

Dipimpin langsung Danramil Banjarangkan Kapten Cba Nyoman Suryatha, puluhan anggota Koramil turun kesawah bersinergi dengan berbagai pihak untuk melaksanakan tanam padi bersama.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Penyuluh Pertanian Dinas Prov Bali, Kabid Pertanian Kabupaten Klungkung, Koordinator Balai Penyuluh Pertanian, PPL Sekecamatan Banjarangkan, Klian Subak Lepang serta Petani Subak Lepang.

Koordinator Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Banjarangkan Ketut Arya Sudiadnyana menyampaikan bahwa Gerakan Tanam Padi pagi ini dalam rangka mendukung pelaksanaan Program Swasembada Pangan tahun 2025.

Kegiatan ini juga sebagai fungsi penyuluhan yaitu memotivasi petani untuk meningkatkan indeks pertanaman khususnya di Subak Lepang dengan melaksanakan penanaman lebih cepat diawal tahun, sehingga diharapkan dalam 1 tahun kita dapat memenuhi target penanaman, ‘ucapnya.

Senada Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Cba Nyoman Suryatha menerangkan bahwa sebagai satuan kewilayahan salah satu komitmen kami adalah mendukung dan mensukseskan program swasembada dan ketahanan pangan wilayah.

Untuk mewujudkan hal tersebut, kami tidak hanya melaksanakan pendampingan saja, namun aktif untuk terjun langsung dalam berbagai kegiatan Hanpangan di wilayah, salah satunya pagi ini bersama-sama kita turun ke sawah untuk menanam padi,’ungkapnya.

Harapannya dengan kehadiran kami, akan memberikan motivasi bagi para petani dalam meningkatkan produktifitasnya, sehingga target dan sasaran dari program ini dapat tercapai dengan optimal,’ imbuhnya.

Sementara itu, program ini mendapat apresiasi dan sambutan positif dari Klian Subak Lepang Putu Gede Winaya. Dirinya menyampaikan terima kasih kepada Dinas Pertanian dan PPL Banjarangkan serta khususnya Koramil Banjarangkan atas kegiatan tanam padi yang dilaksanakan pagi ini.

Untuk Subak Lepang ini dibagi menjadi 3 tempek, dimana hari ini kita berada di Tempek Bias dengan luas lahan 17,90 hektar yang sampai saat ini sudah tertanam sekitar 4 hektar,’ujarnya.

Selaku Klian Subak sangat berterima kasih dan berharap program ini akan terus berlanjut karena program ini akan semakin memotivasi dan membantu petani dalam peningkatan produktifitas pertanian khususnya di Subak Lepang ini,’tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *