TAPIN – Personil Kodim 1010/Tapin Melaksanakan Pengamanan Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Tapin Tahun 2024 bertempat di Aula Tamasa Kantor Bupati Tapin, Kamis, (09/01).
Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Tapin ini masih merupakan rangkaian tahapan Pilkada serentak 2024, yang dilaksanakan oleh KPU kabupaten Tapin setelah merampungkan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dirapat pleno terbuka.
Pasiops Kodim 1010/Tapin Kapten Inf Zainal Arifin menyampaikan bahwa pihaknya telah mengerahkan personel untuk melakukan pengamanan di berbagai titik strategis, baik di dalam maupun di luar area.
“Kami memastikan setiap tahapan penetapan calon berlangsung aman dan tertib. Personel kami sudah ditempatkan di berbagai lokasi untuk mengantisipasi potensi gangguan,” ujarnya.
Sinergitas pengamanan turut melibatkan personil dari Kodim 1010/Tapin, Polres Tapin dan Satpol PP untuk memberikan dukungan keamanan tambahan. Pengamanan tidak hanya terfokus didalam gedung, namun juga dilakukan di sekitar akses jalan menuju lokasi guna mencegah adanya mobilisasi massa atau kegiatan yang dapat mengganggu jalannya acara.
Dengan langkah pengamanan ini, diharapkan proses penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati dapat berjalan dengan aman dan lancar, sehingga kabupaten Tapin tetap dalam suasana yang aman, damai dan sejuk.(1010).