Setelah melalui berbagai rangkaian pengeboran, kini proyek sumur bor air bersih yang berada di Desa Kaliuda telah memasuki tahap pemasangan pipa casing pada sabtu (01/03/2025). Tahap ini dinilai sangat penting karena akan menentukan kualitas dan ketahanan sumur bor dalam jangka panjang.
“Dengan dilakukannya pemasangan pipa casing ini kami ingin memastikan bahwa sumur ini bisa memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Desa Kaliuda,” ucap koordinator lapangan (Sumur Bor) TMMD Kodim 1601/Sumba Timur, Koptu Bambang.
Ia juga menambahkan bahwa tahap pemasangan pipa casing dengan ukuran pipa 4 Dim ini berfungsi untuk melindungi dinding sumur bor dari longsoran, hal ini dilakukan dengan cermat guna memastikan agar struktur sumur bor dapat bertahan lama.
Proses pemasangan casing pipa dari proyek sumur bor air bersih ini merupakan bagian dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Tahun 2025 yang dilaksanakan Kodim 1601/Sumba Timur di desa Kaliuda , Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur.
(Pendim 1601/ST)